Strong Point Ramadhan: Sat Samapta Polres Ternate Turun ke Jalan Atur Lalu Lintas

Ternate – Personil Satuan Samapta (Sat Samapta) Polres Ternate melaksanakan pengaturan lalu lintas pada Kamis (6/3/2025) sore.

Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari Strong Point untuk menjaga keamanan dan kelancaran arus kendaraan di sejumlah titik ramai menjelang waktu berbuka puasa di bulan Ramadhan.

Sebelum kegiatan dimulai, para personil menerima arahan dari Kasat Samapta Polres Ternate, Ipda Iwan Mole. Dalam arahan tersebut, personil diarahkan untuk menempati simpul-simpul jalan yang sering menjadi titik kepadatan masyarakat, seperti SP 4 PLN, KP3 A Yani, Masjid Muhajirin, Papan Reklame, Taman Nukila, Masjid Al-Munawar, Pasar Higienis, Sari Bundo, dan Mall Lama.

Pengaturan lalu lintas ini bertujuan untuk mengantisipasi kemacetan akibat meningkatnya aktivitas masyarakat yang berbelanja dan berburu takjil menjelang berbuka.

Selain itu, kehadiran personil di lapangan juga bertujuan untuk mencegah potensi gangguan Kamtibmas dan memberikan rasa aman bagi masyarakat yang beraktivitas.

Arus lalu lintas di titik-titik yang dijaga oleh personil Sat Samapta berjalan dengan lancar meskipun terjadi peningkatan volume kendaraan.

Kapolres Ternate AKBP Niko Irawan, S.I.K melalui Kasi Humas AKP Umar Kombong, S.H mengimbau kepada masyarakat agar tetap tertib berlalu lintas dan berhati-hati saat berkendara, terutama di sore hari menjelang berbuka puasa.

Dengan adanya pengamanan ini, diharapkan masyarakat dapat menjalankan ibadah Ramadhan dengan nyaman dan aman.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *