Satlantas Polres Ternate Atur Lalu Lintas dan Himbau Pengendara Saat Berburu Takjil

Ternate – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Ternate melaksanakan pengaturan arus lalu lintas menjelang waktu berbuka puasa di wilayah hukum Polres Ternate. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran jalan serta mencegah kemacetan akibat meningkatnya aktivitas masyarakat yang berburu takjil di berbagai titik keramaian. Kamis (13/3/25) Sore.

Selain melakukan pengaturan lalu lintas, petugas juga memberikan himbauan kepada pengendara agar tetap tertib dan mengutamakan keselamatan saat berkendara. Para pengendara diingatkan untuk tidak berhenti sembarangan, mematuhi rambu lalu lintas, serta menghindari pelanggaran yang dapat membahayakan diri sendiri maupun pengguna jalan lainnya.

Kapolres Ternate AKBP Niko Irawan, S.I.K melalui Kasi Humas Polres Ternate AKP Umar Kombong, S.H, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas), khususnya selama bulan Ramadan.

“Kami mengajak masyarakat untuk tetap sabar dan tertib saat berburu takjil, sehingga tidak menimbulkan kemacetan atau potensi kecelakaan,” ujar Kasi Humas.

Respons masyarakat terhadap kegiatan ini cukup positif. Banyak pengendara yang mengapresiasi langkah Satlantas Polres Ternate dalam membantu kelancaran lalu lintas dan memberikan edukasi mengenai keselamatan berkendara. “Senang ada petugas yang mengatur jalan, jadi lebih nyaman saat mencari takjil,” ujar salah satu warga.

Satlantas Polres Ternate akan terus melaksanakan kegiatan serupa selama bulan Ramadan guna menciptakan kondisi lalu lintas yang aman dan kondusif. Kepolisian juga mengimbau masyarakat untuk selalu berhati-hati, menaati aturan, dan mengedepankan sikap saling menghormati sesama pengguna jalan.

banner 728x250

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *