Ternate – Unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Satuan Lalu Lintas Polres Ternate melaksanakan kegiatan himbauan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) kepada masyarakat Kota Ternate, di Kelurahan Bastiong, Kecamatan Ternate Selatan, Senin (19/1/2026).
Personel Unit Kamsel Satlantas Polres Ternate memberikan himbauan secara langsung melalui public address kepada pengguna jalan dan masyarakat sekitar agar senantiasa mematuhi peraturan lalu lintas.
Kasat Lantas Polres Ternate AKP Farha, S.Tr.K., S.I.K., melalui Kasi Humas Ipda Sudirjo, S.I.P., menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas serta menekan angka pelanggaran dan kecelakaan di wilayah hukum Polres Ternate.
“Melalui kegiatan himbauan Kamseltibcarlantas ini, kami mengajak seluruh masyarakat Kota Ternate untuk selalu tertib berlalu lintas, menggunakan perlengkapan keselamatan, dan mematuhi rambu serta aturan yang berlaku demi keselamatan bersama,” ujar Ipda Sudirjo, S.I.P.
Kegiatan himbauan ini merupakan bagian dari upaya preventif Polres Ternate dalam menciptakan situasi lalu lintas yang aman, tertib, dan lancar, sekaligus sebagai bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat untuk memberikan edukasi dan pelayanan publik.




