Kapolres Ternate Pimpin Apel Pasukan Operasi Mantap Praja Kieraha 2024-2025

Ternate – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dalam pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024 Polres Ternate bersama Pemerintah Ternate menggelar Apel Pasukan, di halaman Mako Polres Ternate, Selasa (20/8/24).

Apel Gelar Pasukan ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Praja Kieraha 2024-2025, yang dimulai dengan apel gabungan personil dari TNI, Brimob, Polres Ternate, dan Sat Pol-PP. Kapolres Ternate AKBP Niko Irawan, S.I.K. memimpin langsung upacara ini dan menyematkan pita tanda operasi kepada perwakilan yang telah ditunjuk.

Hadir dalam kesempatan tersebut Sekda Kota Ternate, Dr. H. Rizal Marsaoly, S.E., M.M., mewakili Walikota Ternate, serta Wakapolres Ternate Kompol Riki Arinanda, S.H., S.I.K., M.M., Kabagops Polres Ternate AKP Rizal Fauji, S.I.K., Ketua Pengadilan Negeri Ternate yang diwakili oleh Hakim Irwan Hamid, S.H., M.H., dan Dandim 1501 Ternate yang diwakili oleh Danramil 02 Letda Inf. Hamdi Umasugi. Juga hadir Kabid Linmas Satpol-PP Kota Ternate, Ibu Nur Asri, serta para PJU Polres Ternate.

Dalam amanatnya, Kapolres Ternate menekankan bahwa apel ini merupakan langkah nyata dalam persiapan pengamanan Pilkada Serentak 2024. Apel ini bertujuan untuk memeriksa kesiapan personel, sarana, prasarana, serta memastikan fisik, mental, dan netralitas petugas. Hal ini penting untuk memastikan bahwa personel memahami tugas mereka dalam pengamanan Pilkada.

Menjelang Pilkada Serentak, berbagai potensi kerawanan telah diidentifikasi, termasuk dari segi aspirasi politik, etnis/suku, sosial, dan kepentingan lainnya. Kerja sama seluruh jajaran keamanan dan pihak terkait diperlukan untuk mengawal setiap tahapan Pilkada hingga pemungutan suara pada 27 November 2024. Keamanan dan ketertiban selama proses ini adalah kunci kesuksesan pelaksanaan pesta demokrasi.

Polres Ternate telah mempersiapkan 427 personil untuk pengamanan Pilkada, yang didukung oleh 38 anggota Brimob Polda Malut, Kodim 1501 Ternate, serta mitra Kamtibmas lainnya. Pengamanan ini akan fokus pada Pilkada Walikota dan Wakil Walikota Ternate, memastikan bahwa proses berlangsung dengan aman dan tertib.

Dengan persiapan yang matang dan kerjasama yang solid, diharapkan Pilkada Serentak 2024 di Kota Ternate dapat berjalan dengan lancar, aman, dan demokratis.

banner 728x250

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *